KSPM UAJY: 30 Saham Indonesia Masuk ASEAN Stars
feat0

Studi banding KSEPM

Pada tanggal 20 februari lalu KSPM UAJY mendapat kunjungan spesial dari kolega kita yang berasal dari semarang , yaitu KSEPM UNIKA SOEGIJAPRANATA . Acara bermula saat KSEPM UNIKA datang , memasuki ruang rapat PPEB dan memulai acara . Acara kunjungan yang dilakukan berkesan dinamis karena walaupun baru pertama kali bertatap muka tetapi atmosfir di ruang rapat PPEB sangatlah hidup , acara pun dibuka dengan berbagai sambutan , berinti pada presentasi yang dilakukan belah pihak.

Read More
feat2

Welcome Party KSPM 2012

WAAAAAWWW!!!! WELCOME PARTY taun ini bener2 seruu!!!! mulai dari panitia dan peserta semua gokil! hahaha saluut ({}) acara keseluruhan berjalan lancar dan sukses, itu semua tidak terlepas dari kontribusi temen2 peserta :) Salam hangat dari kami para pengurus selalu :)) skali lagi, selamat datang di keluarga besar KSPM UAJY! We learn, study, and have fun together \(^^)/

Read More
feat3

Pengurus KSPM Angkatan 8 Periode 2011/2012

Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) Universitas Atma Jaya Yogyakarta membuka pendaftaran Pengurus baru untuk angkatan 8 periode 2011/2012. Proses seleksi pengurus dilakukan dengan 2 tahap. Tahap pertama kelengkapan berkas, peserta mengisi formulir secara online di di sini (jika kesulitan mengisi formulirnya bisa searching di Google, Bing, atau search engine lainya, asalkan jangan lupa dipahami pula) kemudian panitia akan menyeleksi siapa yang berhak melakukan wawancara, pengumuman wawancara akan diumumkan melalui Web ini..

Read More
feat4

Sistematika lomba KPPM 2012

Kompetisi Pengetahuan Pasar Modal (KPPM) diadakan dengan sistem sebagai berikut : 1. Peserta terbentuk dalam Tim, di mana 1 (satu) tim maksimal terdiri dari 3 (tiga) orang. 2. Setiap Universitas dapat mengirimkan maksimal 3 (tiga) tim. 3. Peserta akan diseleksi sebelumnya dan pengumpulan jawaban precase maksimal 11November 2012. Precase akan dikirimkan ke email pendaftar yang telah melunasi uang pendaftaran. 4. 1 (tim) maksimal dapat membawa 1(satu) pendamping. 5. Peserta yang mendaftar adalah mahasiswa aktif S1 dengan maksimal angkatan tahun 2006. 6. Peserta yang telah terdaftar diharapkan membawa bukti transfer saat Technical Meeting untuk ditukarkan dengan Kwitansi.

Read More
feat5

Kompetisi Pengetahuan Pasar Modal 2012

Kelompok Studi Pasar Modal Universitas Atma Jaya Yogyakarta (KSPM UAJY) akan kembali mengadakan sebuah kompetisi yang paling bergengsi di tahun ini, yaitu Kompetisi Pengetahuan Pasar Modal (KPPM) 2012. KPPM 2012 ini akan berlangsung selama dua hari, dimulai pada tanggal 29-30 November 2012 dengan tema “Young, Smart, and Rich”. Kegiatan ini telah sukses digelar pada tahun-tahun sebelumnya pada tingkat regional se-Jawa Bali. Klik untuk tahu lebih lanjut

Read More

30 Saham Indonesia Masuk ASEAN Stars

Sebanyak 30 saham unggulan atau blue chip yang saat ini diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia dikumpulkan dalam satu basket yang sama dengan 180 saham-saham unggulan lain yang diperdagangkan di lima negara Asia Tenggara. Keranjang tersebut disebut ASEAN Stars atau saham-saham yang menjadi unggulan di tujuh bursa efek di Asia Tenggara.
Direktur Utama BEI Ito Warsito mengungkapkan hal tersebut di Nusa Dua, Bali, Jumat (8/4/2011), saat meluncurkan situs internet www.aseanexchange.org.
Ke-30 saham tersebut adalah Astra Agro Lestari (AALI), Adaro Energy (ADRO), Aneka Tambang (ANTM), Astra International (ASII), Bank Central Asia (BBCA), Bank BRI (BBRI), Bank BNI (BBNI), Bank Danamon (BDMN), Bank Mandiri (BMRI), Berau Coal Energy (BRAU), Bumi Resources (BUMI), Charoen Pokphan (CPIN), Gudang Garam (GGRM), International Nickel (INCO), Indofood Sukses Makmur (INDF), dan saham Indika Energy (INDY).
Selain itu, ada juga saham Indocement (INTP), Indosat (ISAT), Indo Tambangraya (ITMG), Jasa Marga (JSMR), Kalbe Farma (KLBF), London Sumatera (LSIP), Perusahaan Gas Negara (PGAS), Tambang Bukit Asam (PTBA), Holchim Indonesia (SMCB), Semen Gresik (SMGR), PT Timah (TINS), Telekomunikasi Indonesia (TLKM), United Tractors (UNTR), dan saham Unilever Indonesia (UNVR).
Seperti diberitakan, BEI dijadwalkan meluncurkan pembukaan situs internet bersama antara bursa-bursa efek lain dari anggota Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara (ASEAN) pada Jumat siang.
"ASEAN memiliki penduduk sekitar 6OO juta jiwa, hampir 10 persen penduduk dunia dan merupakan pasar yang besar. Untuk tujuan pemasaran bursa ASEAN ke global, besok (hari ini) akan diresmikanwebsite (situs internet) ASEAN Exchange Star yang berisi 20 saham unggulan," ungkapnya.
Menurut Ito, dalam penggabungan bursa yang lebih mendalam diperlukan diplomasi untuk menyusun mekanisme penyelesaian konflik atau masalah yang berpotensi terjadi saat bursa-bursa saham di ASEAN saling berhubungan. Mekanisme penyelesaian sengketa (dispute resolution mecanism) sangat diperlukan sebelum BEI terhubung dengan bursa regional.
Misalnya, ada broker (perantara) asal Indonesia yang berdagang di Singapura dan tak bisa membayar transaksi, penyelesaiannya harus jelas. Juga misal penjahat pasar modal yang masuk daftar hitam kita, masih berdagang di Indonesia lewat broker Singapura.

artikel by: nusa dua-kompas